Malang Masjid Sragen Roboh Gegara Janji Manis Dermawan
terkumpul dari target Rp 350.000.000
Cerita dibalik perobohan masjid
Masjid AlFatah yang berdiri sejak tahun 1991 di Dusun Kowang, Ngargotirto, Sumberlawang, Sragen, Jawa Tengah kini rata dengan tanah.
Awalnya, warga Dusun Kowang hanya ingin merenovasi beberapa bagian Masjid AlFatah yang memang sudah mengalami kerusakan karena usia tua. Namun, ada tawaran yang sangat membahagiakan dari seorang dermawan.
Tak hanya renovasi, sang dermawan bahkan menyanggupi untuk membiayai secara kesuluruhan biaya pembangunan ulang Masjid AlFatah.
Tak sabar ingin segera beribadah di masjid yang baru, ramai-ramai warga merobohkan masjid AlFatah dengan penuh semangat. Hari-hari penantian menunggu kabar baik dari sang dermawan ternyata tak kunjung tiba. Kini, warga hanya bisa menyaksikan masjid kebanggaan mereka rata dengan tanah sambil menyesali apa yang sudah terlanjur terjadi.
Kini warga memanfaatkan rumah kosong untuk beribadah
Gamang memikirkan dimana warga akan beribadah, alhamdulillah ada Pak Purnomo; salah satu warga Dusun Kowang yang meminjamkan rumah kosongnya untuk digunakan sebagai masjid sementara waktu.
Sementara masjid dibongkar, saya berharap rumah kosong saya ini bisa digunakan untuk beribadah. Saya dan keluarga mempersilahkan warga melakukan ibadah disini. Semoga bisa bermanfaat untuk warga di dukuh kami, ungkap Pak Purnomo.
Warga tidak beribadah ke masjid di kampung lain. Selain karena jaraknya 2 kilometer, warga juga sudah bersepakat memilih memanfaatkan rumah kosong ini sebagai masjid agar dilingkungan Dusun Kowang tetap ada kegiatan ibadah seperti sebelumnya.
Anak-anak TPA sedih sekali tak punya masjid
Aku pengen punya masjid. Aku udah nggak iso TPA di masjid. TPA-ku dirumah suwung (rumah kosong). Mugi-mugi masjidnya ndang rampung supaya bisa TPA lagi, harap Bagas yang baru berusia 10 tahun.
Biasanya Bagas dan 50 teman-temanya mengaji iqro dan AlQuran di Masjid AlFatah. Kini mereka sedih karena masjidnya sudah tidak ada lagi. Sambil berdoa dan membantu sebisanya agar masjid mereka bisa terbangun kembali.
Makin sedih! Ternyata tak hanya Masjid, Rumah Imam juga dirobohkan
Berdasarkan penuturan warga, awalnya rencana pembangunan ini bukan hanya untuk masjid saja melainkan juga rumah imam masjid; Ustadz Muhammad Sholeh yang letak rumahnya berdampingan langsung dengan Masjid AlFatah. Kini warga bertekad untuk membangun kembali rumah ustadz yang sudah terlanjur roboh meskipun tidak masuk dalam anggaran.
Ustadz Muhammad Sholeh, adalah imam Masjid AlFatah dan guru ngaji anak-anak yang sangat mencintai Masjid AlFatah. Beliau bahkan berniat melakukan puasa sampai masjidnya jadi.
Masjid sudah dibongkar karena ada dermawan yang menjanjikan akan membangun. Tapi sampai hari ini belum terealisasi. Saya berniat selama mulai dibongkarnya masjid sampai masjid berdiri akan berpuasa dengan harapan anak-anak ke depan bisa mengaji lagi dan tempat ini diridhoi Allah, barokah, manfaat, dan makmur hingga hari kiamat.
Semoga ada dermawan yang berkenan membantu agar masjid ini bisa berdiri lagi dan cepat-cepat digunakan aktivitas ibadah seperti biasanya lagi, tutup ustadz sholeh.
Upaya warga kini
Mata pencaharian warga mayoritas adalah buruh dan bertani dengan penghasilan yang sering hanya cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Meski begitu, setiap rumah warga memiliki celengan untuk masjid yang diambil sebulan sekali oleh Karang Taruna. Selain itu, warga juga mengajak teman dan kenalan pengusaha yang dikenal untuk ikut beramal jariyah pembangunan Masjid AlFatah. Sedikit demi sedikit donasi dikumpulkan, namun entah kapan akan terkumpul sesuai kebutuhan.
Sobat, jika hanya mengandalkan iuran warga nampaknya butuh waktu sangat lama untuk Masjid AlFatah berdiri kembali. Janji manis yang akhirnya pahit ini mungkin menyakitkan bagi warga Dusun Kowang, tapi bisa jadi ini cara Allah mempertemukan mereka dengan kalian, orang baik yang selalu terdepan mensupport hadirnya masjid hingga pelosok negeri.
Yuk bareng-bareng patungan dirikan Kembali Masjid AlFatah
Malang Masjid Sragen Roboh Gegara Janji Manis Dermawan
terkumpul dari target Rp 350.000.000