Wujudkan pondok tahfidz yatim dhuafa
terkumpul dari target Rp 100.000.000
Saat ini era globalisasi, modernisasi dan transformasi budaya asing yang masuk ke negeri kita begitu deras, bisa dipastikan akan menimbulkan rasa kekuatiran juga ketakutan semua orang tua. Fakta telah berbicara tentang bergesernya suatu nilai, norma dan keluhuran bangsa ini. Secara signifikan fakta juga membuktikan bahwa sudah terkikis nilai spiritual islam akibat transformasi budaya barat dan budaya modern yang merusak.
Dari kegelisahan hati Ibu Erlina pemilik lahan wakaf 10.000m2 yang berada di jalan lintas Bener Meriah – Takengon Desa Negri Antara Dusun Nusantara Kecamatan Pintu Rimba Gayo Kabupaten Bener Meriah terhadap masa depan anak- anak di daerah tersebut yang sangat jauh dari nilai nilai Islam.
Beliau mempunyai Impian berdirinya “Pondok Tahfidz Yatim dan Dhuafa Gratis” yang bertujuan membentuk generasi Qur’ani di tengah-tengah masyarakat,menguatkan Ilmu Agama pada sore hingga malam, sedangkan pagi hingga siang mereka mengenyam pendidikan formal.
Dilengkapi dengan berbagai fasilitas, Pondok Yatim dan Dhuafa ini akan di kelola oleh Ustadz Pembimbing yang menjadi fasilitator anak yatim dan dhuafa. Lahan yang masih tersedia akan di garap menjadi lahan produktif untuk belajar kemandirian para anak didik.
“Perumpamaan orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh tangkai, pada tiap-tiap tangkai; tumbuh seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjarangan) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha luas (karunia_Nya) lagi Maha Mengetahui “(Qs. Al- Baqarah ayat 262).
Alamat Lokasi Pembangunan Pondok Tahfidz Yatim Dhuafa Rumah Zakat Aceh:
Jl. Lintas Bireun - Takengon Km. 36 Desa Negeri Antara Kecamatan Pintu Ritme Gayo, Kabupaten Bener Meriah Provinsi Aceh
Mari Bersama Bangun Pondok Yatim dan Dhuafa di Kabupaten Bener Meriah, Aceh. Bersama kita bangun masa depan anak Desa Negeri Antara. Berbuat Nyata, Berbagi Bahagia, bersama Sharing Happiness!!!
Yuk #SahabatBerbagi bantu Wujudkan Pondok Tahfidz Yatim Dhuafa di Kabupaten Bener Meriah, Aceh dengan cara :
- Klik “DONASI SEKARANG”
- Isi nominal donasi terbaik Sahabat
- Pilih metode pembayaran
- Bagikan kisah ini ke orang-orang terdekat
Wujudkan pondok tahfidz yatim dhuafa
terkumpul dari target Rp 100.000.000