Sudah 4 tahun Anak Piatu ini Alami Tumor di Wajahnya
terkumpul dari target Rp 100.000.000
Sejak 4 tahun lalu terdapat sebuah benjolan di area wajah Muhammad Syauqi Hidayah atau kerap dipanggil Egi tinggal di Gg parwasal Pontianak Utara. Awalnya Egi mengira benjolan tersebut hanya bintitan biasa karna ukurannya keci, namun dengan berjalannya waktu benjolan tersebut terus membesar. Akhirnya Egi dibawa ke Rumah Sakit Soedarso, dan ternyata saran dokter harus dirujuk ke RS di Jakarta Ujar Orang Tua Egi, Perkiraan Egi Di bawa Ke RS Soedarso 4 tahun yang lalu.
Egi termasuk anak yang berprestasi di SD 14 Pontianak Utara, sakit yang saat ini ia derita tidak pernah menyurutkan semangatnya. Buktinya dari kelas 1 hingga kelas 3 ia selalu mendapatkan rangking 2 dikelasnya. Sampai saat ini Egi belum juga mampu berobat karena terkendala biaya, baik untuk biaya transportasi maupun biaya hidup berobat di Jakarta.
(Kondisi Egi Saat Ini)
BPJS atas nama Egi saat ini sudah 3 bulan tidak aktif, rencana team relawan akan segera bantu untuk membayarnya agar BPJS egi aktif kembali. Egi saat ini tinggal bersama ayah dan kedua kakaknya, 3 tahun sudah Egi ditinggal ibu tercintanya bapak Egi saat ini bekerja hanya sebagai buruh harian lepas.
Ayah Egi sangat berharap besar ada tangan-tangan kebaikan yang membantunya untuk meringankan proses pengobatan Egi. Menurut perkiraan, Kurang lebih diperlukan biaya Rp 100 juta hingga Rp 150 juta yang dibutuhkan Egi saat ini. Biaya tersebut nantinya akan digunakan untuk perawatan operasi, biaya hidup berobat selama di Jakarta juga untuk segala akomodasi saat berobat.
Kondisi Egi saat ini, badan Egi kurus tidak seperti anak usia 9 tahun pada umumnya. Egi menceritakan bahwa ia tidak merasakan sakit sama sekali di area wajahnya yang bengkak. Sebelumnya hanya bengkak area bawah mata saja namun karena semakin hari semakin membesar sekarang kondisi matanya sudah mulai tertutup bahkan tidak nyaman saat digunakan untuk melihat.
Mari sahabat, kita bergerak untuk membantu Egi, selain pintar Egi juga semangat terus menorehkan prestasi. Dalam kondisinya saat ini sekali pun Egi selalu bersemangat, menurut kami Egi anak yang sangat luar biasa.
Sudah 4 tahun Anak Piatu ini Alami Tumor di Wajahnya
terkumpul dari target Rp 100.000.000