18 Tahun Hanya Bisa Berbaring Tak Bergerak
terkumpul dari target Rp 60.000.000
18 Tahun Cuma Bisa Berbaring Tak Bergerak
Dita, sekarang umurnya 18 tahun tapi hanya bisa berbaring tak bergerak dan bicara karena mengidap penyakit celebral palsy sejak usianya 40 hari.
Awalnya Dita kejang-kejang dan mengeluarkan busa dari mulutnya. Hingga saat ini, Dita masih sering mengalami kejang dengan durasi yang lama.
Pak Asep (40) merupakan ayah dari Dita. Bekerja sebagai buruh bongkar kayu atau batu bata, kadang ada panggilan kadang tidak, membuat penghasilan Pak Asep tidak menentu.
Untuk menambah penghasilan, pada saat musim libur atau Sabtu dan Minggu Bapak berjualan di palang kereta. Karena jualannya ngambil dari orang, untung yang Bapak dapatkan hanya 200 rupiah per-plastik dan harus setoran.
Penghasilan Bapak tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari serta semua kebutuhan Dita.
Popok, susu, makanan, biaya terapi. Namun, Dita sudah lama tidak terapi karena biaya yang terkendala.
Bapak menanggung lelah dengan segala beban yang dipikulnya. Semua ia lakukan untuk memberikan yang terbaik.
“Pengen Dita sehat walaupun dengan kondisi kayak gini, yang penting kebutuhannya tercukupi dan bisa rutin buat terapi.”
Mengapa donasi di Sajiwa Foundation?
- Pendampingan yang dilakukan merupakan bentuk Integrasi Kebutuhan Material dan Non Material
- Memiliki Objektif pendampingan SMART (Specific, Measurable, Achievable, Relevant, Time-Bound) yang disusun berdasarkan asesmen kebutuhan penerima manfaat.
- Dijalankan dengan prinsip pertemanan yang menyenangkan.
- Sajiwa Foundation terdaftar dan diawasi oleh Kemenkumham, Dinsos Kota Bandung dan Dinsos Jawa Barat.
- Setiap bulan Sajiwa Foundation melaporkan Aktivitas Program dan Laporan Keuangan bulanan di laman website.
18 Tahun Hanya Bisa Berbaring Tak Bergerak
terkumpul dari target Rp 60.000.000