Bantu Muslim Kampung Bulu Are Miliki Masjid Impian
terkumpul dari target Rp 125.500.000
Ramadhan ini, penduduk muslim di Kampung Bulu Are masih harus bergantian tarawih. Semangat beribadah masih terbentur dengan kondisi Mushola Nurul Qabli yang sempit—hanya 7×7 meter persegi—tak bisa menampung semua warga.
Lebih pedih lagi jika shalat bersamaan dengan datangnya hujan. Atap masjid sudah bolong-bolong, plafon rusak, tembok pun retak hingga hampir ambruk. Akibatnya, shalat berjamaah absen, karena air menggenang dan merembes ke dalam bangunan.
“Sudah 21 tahun berdiri, tapi mushola belum pernah direnovasi. Mayoritas kami hanya penggarap sawah, kebun kacang, atau peternak, tapi semuanya bukan milik warga,” tutur Amir Mahmud, marbot mushola.
Pendapatan sebagai buruh tani atau buruh ternak mereka prioritaskan untuk kebutuhan dapur sehari-hari dan pendidikan anak. Ada rasa bersalah dalam hati mereka karena tidak bisa berbuat banyak memperbaiki mushola.
“Memang ada masjid lain, tapi berjarak sekitar 1-2 kilometer, dan ke desa lain harus melewati pematang sawah dulu. Pilihan lain, lewat jembatan di bendungan, tapi ini pun hanya bisa dilakukan jika debit air kecil. Kalau sedang besar, harus lewat jembatan darurat dari kayu,” tambah Amir.
Tentunya anak-anak kecil dan lansia kesulitan melewati jalan seperti itu. Apalagi jika memburu shalat tarawih, tak ada penerangan yang layak sepanjang jalan, sehingga tidak aman.
Warga menyadari, membangun masjid impian dengan mengandalkan finansial mereka sendiri akan sulit. Maka mereka mencoba meminta bantuan ke pihak-pihak terkait, namun sayang, belum ada respon hingga kini.
Meski entah kapan mushola Nurul Qabli tersentuh perbaikan, Amir dan warga lainnya tetap semangat menghidupkan mushola, semampu mereka. Ibadah berjamaah masih terlaksana, begitu pula Ramadhan ini yang diisi dengan kegiatan sanlat.
Sobat, membantu orang-orang penuh semangat dalam beribadah seperti mereka, kita tidak akan rugi. Sebab, harta yang kita sisihkan akan menjadi sesuatu yang mereka nanti-nanti, dan tentunya akan mereka manfaatkan tanpa henti.
Yuk, patungan sedekah online untuk upgrade mushola Nurul Qabli di Kp. Bulu Are, Balocci, Sulawesi Selatan, menjadi masjid kokoh dan layak untuk beribadah dengan khusyuk.
Klik DONASI SEKARANG dan berikan infaq terbaikmu!
Bantu Muslim Kampung Bulu Are Miliki Masjid Impian
terkumpul dari target Rp 125.500.000