Muliakan Hafidz Al-quran
terkumpul dari target Rp 700.000.000
Muliakan Hafidz Quran adalah program pemberian beasiswa kepada santri penghafal al quran yang ada di Desa Quran binaan Rumah Wakaf seluruh Indonesia. Santri penghafal Al Quran mendapat pendampingan dan pembinaan langsung dari da’i atau guru mengaji yang sudah terjamin kualitas pengajarannya.
Ustadz Egis Permana Al-Hafidz, beliaulah pembina dari 300 santri Desa Quran ini. Selain memberi program tahfidz kepada para santri yang bermukim, masyarakat atau santri non mukim juga dapat mengikuti kegiatan ini pada akhir pekan.
Para santri menghafal dengan cara menyetorkan hafalan setelah shalat maghrib kepada da’i yang akan menilai baik dan benarnya murajaah mereka. Salah satu contoh Desa Quran Rumah Wakaf di Tasikmalaya, membina anak-anak dari usia prasekolah hingga mahasiswa.
Nantinya wakaf yang dikeluarkan para sahabat donatur akan diberikan kepada santri penghafal al quran sebagai beasiswa rutin selama 6 atau 12 bulan. Dan para sahabat donatur akan mendapatkan laporan tentang perkembangan santri hafidz.
Untuk mengikuti program Muliakan Hafidz Quran cukup dengan Rp 150 ribu setiap bulannya, sahabat sudah bisa memberikan bantuan beasiswa kepada santri hafidz quran sekaligus sebagai investasi untuk akhirat kelak.
Agenda yang rutin diadakan adalah Wisuda Tahfidz untuk memberikan apresiasi dan semangat kepada santri yang sudah hafal 30 Juz ataupun sedang dalam proses menghapal. Sahabat donatur dipersilakan hadir untuk mengucapkan selamat secara langsung kepada santri yang sahabat muliakan.
Disclaimer : Dana yang dikelola 90% wakaf 10% operasional
Muliakan Hafidz Al-quran
terkumpul dari target Rp 700.000.000