Bantu Agung Agar Dapat Meneruskan Sekolahnya
terkumpul dari target Rp 100.000.000
Sejak usianya masih 7 bulan di dalam kandungan, Agung Wijaya ditinggal sang ayah untuk selama-lamanya. Jangankan ingatan, ia bahkan tak sempat melihat wajah sang ayah.
Agung diberikan tumpangan bersama ibu dan kedua kakaknya di rumah seorang dermawan berukuran 5x5m. Ibunya mendapatkan penghasilan berkisar Rp600.000/bulan dari mencuci dan menyetrika baju. Kakak pertama Agung, Wahyuni, saat ini juga bekerja agar dapat meneruskan kuliahnya. Kakak Kedua, Rizki Pariwi, menempuh pendidikan di SMAN 15 Palembang. Sedangkan Agung sendiri bersekolah di SMPN 3 Palembang.
Kebutuhan hidup sehari-hari yang ditanggung oleh Ibu Farida(Ibunda Agung), ditambah biaya sekolah terasa sangat berat. Namun, Ibu Farida ingin anak-anaknya dapat terus menempuh pendidikan dan dapat meraih cita-cita mereka. Hal ini juga terlihat dari semangat anak-anak Ibu Farida untuk terus bersekolah.
Meski tanpa ayah dan keterbatasan yang begitu akrab dengan kehidupan Agung, sejak SD ia selalu masuk ranking 3 besar di kelasnya. Di luar sekolah, Agung juga memperdalam ilmu agama dengan belajar mengaji di TPA dekat rumahnya. Saat ini, Agung terancam tidak bisa melanjutkan sekolah karena beasiswa pendidikan yang dia dapat dari kecil tidak berlanjut.
#SahabatBerbagi, mari kita hadirkan kebahagiaan untuk keluarga Ibu Farida, terutama Agung yang masih sangat ingin untuk terus menempuh pendidikan dengan klik DONASI SEKARANG.
Bantu Agung Agar Dapat Meneruskan Sekolahnya
terkumpul dari target Rp 100.000.000