Masjid Untuk Warga Muslim Sekarwangi Sukabumi
terkumpul dari target Rp 170.000.000
Kami adalah warga Kp Sekarwangi Rt 01 Rw 019 Kel. Cibadak Kec. Cibadak Sukabumi. Warga muslim disini sulit melaksanakan ibadah shalat berjamaah karena masjid yang ada belum memadai. Selain untuk shalat, anak-anak kami juga belum memiliki tempat belajar Agama.
Rencananya kami akan membangun sebuah Masjid berukuran 8 m x 8 m diatas tanah wakaf. Agar nantinya dapat digunakan untuk melaksanakan shalat berjamaah dan tempat anak-anak mengaji maupun berlajar Al-qur’an.
Namun kami sangat kebingungan mencari dana untuk pembangunan masjid ini. Walau begitu kami terus berusaha semampu kami untuk memulai perjuangan, dengan dana udunan warga kami mulai membuat pondasi.
Sebelumnya memang sudah dilakukan penggalangan dana kepada warga Muslim disini, namun dana yang terkumpul masih kurang. Mengingat kondisi ekonomi masyarakat muslim kami termasuk ke dalam golongan menengah ke bawah.
Karena itu kami mengaharapkan uluran tangan dari saudara muslim dimana pun berada untuk membantu kami menyelesaikan bangunan masjid ini. Selagi kami pun terus berikhtiar menyisihkan setiap Rupiah dari usaha kami.
Kami sudah berikhtiar membangun pondasi, namun pembangunan masih banyak yang harus dilakukan. Untuk memulai tahap pembangunan awal hingga selesai kami masih membutuhkan dana kurang lebih sekitar Rp 173 juta lebih.
Kami berharap sahabat semua dimanapun berada, bisa turut membantu bergerak untuk membangun masjid yang sangat dibutuhkan Muslim disini. Harapan terbesarnya masjid ini bisa rampung sebelum Ramadhan.
Yuk #HappyPeople bantu warga Kp Sekarwangi miliki masjid dengan sedekah terbaik sahabat melalui Sharing Happiness. Berbuat Nyata, Berbagi Bahagia Bersama Sharing Happiness!!!
Masjid Untuk Warga Muslim Sekarwangi Sukabumi
terkumpul dari target Rp 170.000.000