Miris, Mualaf Ogolau Harus Jalan 7 km ke Masjid
terkumpul dari target Rp 350.000.000
Masyarakat mualaf Ogolau adalah penduduk di Dusun Ogolau, Desa Tibu, Kec. Tinombo, Kab. Parigi Moutong, Sulawesi Tengah. Lebih dari 90 kepala keluarga tinggal di sini. Pak Ismail, kades setempat, menyatakan bahwa sebagian besar penduduk adalah para mualaf.
Sayangnya belum ada sarana ibadah yang memadai di dusun ini. Masjid terdekat berjarak 7 km, setiap jumatan mereka harus berangkat jam 8 pagi naik turun gunung untuk sampai ke sana.
Dulu sempat ada mushola di dusun Ogolau, namun mushola rusak terkena angin puting beliung. Saat ini masyarakat membangun mushola darurat dengan bahan seadanya dari bambu dan beratapkan daun kelapa serta ilalang.
Rasulullah SAW bersabda, “Siapa yang membangun masjid karena Allah walaupun hanya selubang tempat burung bertelur atau lebih kecil, maka Allah bangunkan baginya (rumah) seperti itu pula di surga.” (HR. Ibnu Majah)
Sahabat mari bangun masjid bagi mualaf di pelosok Sulawesi. Semoga segera ada masjid kokoh untuk mewadahi aktivitas keagamaan di Dusun Ogolau.
Yuk #SahabatBerbagi bergabung dalam Gerakan Kebaikan Wakaf dengan cara :
- Klik "DONASI SEKARANG"
- Isi nominal donasi terbaik Sahabat
- Pilih metode pembayaran
- Transfer sesuai nominal yang tertera
- Bagikan kisah ini ke orang-orang terdekat
Disclaimer : Dana yang dikelola 80% wakaf 20% operasional
Miris, Mualaf Ogolau Harus Jalan 7 km ke Masjid
terkumpul dari target Rp 350.000.000