Masjid untuk Muslim Minoritas dan Mualaf Adonara
terkumpul dari target Rp 200.000.000
“Warga kami rata-rata nelayan berekonomi lemah. Semuanya beribadah di tenda terpal yang kami sebut masjid ini.”
Begitulah Ustadz Khairul membuka percakapan, bercerita tentang masjid mereka, Masjid Al Muhajirin. Sekilas mungkin kita menyangka bangunan ini semacam—maaf—lapak di pesisir pantai Tanjung Air, Desa Hurung, Adonara Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Tiang-tiangnya dari bambu, dindingnya kain, dan atapnya terpal plastik. Di musim hujan dan angin kencang, terpal plastik ini kerap bocor, sehingga warga kerap ‘libur’ shalat di masjid.
Jika memungkinkan, warga kembali shalat di masjid, tentu setelah mengganti terpal plastik yang sudah rusak itu.
Selama ini, belum pernah ada masjid representatif di sana. Masjid terdekat ada di desa tetangga, sekitar 3 – 5 kilometer berjalan kaki atau bermotor.
Padahal, di Tanjung Air ini ada 20 mualaf dan 50 anak yang belum bisa mengaji. Keberadaan masjid layak menjadi semakin penting untuk mendukung kelancaran dakwah di sana.
“Kami sudah berusaha mengajukan secara lisan ke pihak-pihak terkait dan pengunjung (pantai) yang datang dan shalat di tenda kami, untuk bantu membeli terpal dan kain penganti,” tambah Ustadz Khairul.
Tentunya, jika boleh berharap lebih, mereka ingin ada bantuan membangun masjid. Namun, tentu perlu dana besar. Sebagai nelayan sederhana, warga tak mampu membiayai pembangunan.
Untuk itu, Masjid Nusantara kembali mengajak Sobat Masjid menyisihkan rezeki untuk membangun Masjid Al Muhajirin.
Kali ini, insya Allah sedekah kita akan membantu muslim di wilayah minoritas, di mana 85% warga desa di sana nonmuslim.
Selain itu, listrik belum masuk ke sini. Selama ini, untuk ibadah masjid, warga menggunakan generator kecil. Adapun untuk sehari-hari, mereka membuat lampu minyak tanah dari bekas kaleng susu.
Oleh karena itu, selain pembangunan masjid, insya Allah Masjid Nusantara juga akan membangun panel surya di Masjid Al Muhajirin ini.
Sobat, tak henti doa terucap dari mulut para jamaah masjid. Berharap Allah Yang Maha Kaya mengabulkan pinta mereka.
Mungkinkah kita adalah jawaban dari Allah atas doa-doa mereka?
Klik DONASI SEKARANG dan berikan sedekah terbaikmu.
Masjid untuk Muslim Minoritas dan Mualaf Adonara
terkumpul dari target Rp 200.000.000