Ketegaran Pak Agus Untuk Sembuh!
terkumpul dari target Rp 70.000.000
Perkenalkan Sahabat Dermawan, ini Pak Agus, di usianya yang ke 41 tahun ia sudah kehilangan salah satu kakinya. Kini ia bertahan dengan 1 kakinya. Bersyukurnya ia punya kaki palsu juga yang bisa membantunya untuk beraktifitas. Sehari-hari ia bekerja sebagai petugas kebersihan, sejak tahun 2015 ia bertugas mengambil sampah – sampah yang ada di lingkungan rumahnya, kegiatan itu ia lakukan dari pukul 7 pagi - 12 siang. Kegiatan sehari – hari yang menguras tenaga seringkali membuat ia lupa untuk mengambil istirahat bahkan meminum air putih. Puncaknya yaitu pada desember 2022, ia merasakan sakit yang teramat sangat di bagian bawah pinggangnya. Dan setelah diperiksakan ia menderita Gagal Ginjal Kronis.
Sejak divonis menderita Gagal Ginjal Kronis ia harus rutin melakukan cuci darah 2 kali dalam seminggu. Cuci darah yang seharusnya rutin ia lakukan selama 3 bulan harus terkendala karena biaya bulak balik ke Rumah Sakit yang cukup besar. Dalam waktu dekat pun ia seharusnya berangkat ke Bandung untuk melakukan operasi cimino, tetapi lagi – lagi ia harus mengurungkan niatnya karena biaya yang besar.
Pak Agus kini tinggal dengan keluarga besarnya di rumah yang kecil. Kedua orang tuanya pun sering sakit – sakitan dan hanya bisa mengharapkan kebutuhan sehari – harinya kepada Pak Agus.
Pak Agus kini terbaring lemas di ruang inap Rumah Sakit sembari merasakan adanya lairan darah yang masuk keluar tubuhnya, beberapa hari yang lalu juga HBnya kurang sehingga ia harus menerima transfusi darah.
Untuk sekali melakukan cuci darah ia membutuhkan uang sebesar 300 ribu untuk ongkos bulak balik ke Rumah Sakit. Belum lagi untuk kebutuhan sehari – harinya yang tidak sedikit.
Besar harapan Pak Agus untuk bisa sembuh dan melakukan aktifitasnya seperti biasa tanpa harus teringat jadwal cuci darahnya.
Ketegaran Pak Agus Untuk Sembuh!
terkumpul dari target Rp 70.000.000