Sedekah Asa Untuk Difabel Pejuang Keluarga
terkumpul dari target Rp 50.000.000
Dari kejauhan tampak seorang penjual mochi seperti tengah berlutut sembari berjualan di samping jalan raya yang terlihat padat. Namun, ternyata ia bukan sedang berlutut melainkan kondisi salah satu tubuhnya terlahir istimewa dan memaksanya berjalan menggunakan lutut kanan.
Beliau Pak Jakaria (60), terlahir dengan salah satu mata yang tak berfungsi, jari-jari kedua tangan yang berbeda dan kaki yang tidak sempurna. Kondisi tersebut membuatnya kesulitan berjalan, terlebih menjalani aktivitas sehari - hari. Tak sedikit hinaan dan pandangan iba yang ia terima, tetapi hal itu tidak membuatnya menyerah akan keadaan. Ia tetap berjuang mencari nafkah dan mengejar harapan yang dielukan.
Pak Jakaria pergi dari kampungnya dengan harapan bisa mendapat pekerjaan yang sesuai, mengingat mayoritas pekerjaan di kampung adalah petani yang mengandalkan keutamaan tenaga, sedangkan untuk berjalan pun ia kesulitan. "Saya pergi dari kampung ingin cari pekerjaan, di kampung kebanyakan kerja tani, itu terlalu berat buat saya", beliau menjelaskan.
Pendapatannya dari berjualan mochi tidaklah besar sebab ia hanya membantu menjualkan dagangan orang lain. Jika beruntung ia bisa mendapatkan 10 ribu rupiah dalam satu hari, namun tak jarang pula ia tidak mendapatkan uang sama sekali. Dengan kenyataan tersebut, Pak Jakaria sering berpuasa untuk menutupi rasa lapar karena kebutuhannya tidak terpenuhi.
Setiap peluh yang dikeluarkannya semata demi keluarga yang ia tinggalkan di kampung. Meski tidak banyak yang bisa ia sisihkan tetap juga ia perjuangkan. Angan Pak Jakaria berandai untuk memiliki warung kecil sebagai usahanya mencari nafkah. Namun dengan kondisi dan realita yang ada, angannya harus terkubur juga. Di balik itu semua, ia tetap percaya dan berharap atas kemungkinan yang hanya semoga bisa menjadi nyata.
Insan baik, mari kita bantu Pak Jakaria mewujudkan mimpinya. Berapapun donasi asa untuk beliau akan sangat berharga dan membantu. Berikan yang terbaik untuk kebahagiaan sesama.
Disclaimer: Donasi yang terkumpul akan digunakan untuk kebutuhan sehari-hari pak Jakaria dan mewujudkan keinginannya memiliki modal usaha. Juga akan digunakan untuk penerima manfaat dan program sosial kemanusiaan lainnya dibawah naungan Amal Baik Insani.
Sedekah Asa Untuk Difabel Pejuang Keluarga
terkumpul dari target Rp 50.000.000