Berbagi 15.0000 Paket Buka Dan Sahur
terkumpul dari target Rp 1.000.000.000
"Semenjak corona ini sulit bisa beraktifitas seperti biasanya. Gak bisa cari nafkah lagi karena lockdown. untuk memenuhi kebutuhan keluarga tidak bisa lagi dari mengharap pekerjaan karena warung kopi tempat biasa saya dan suami bekerja terpaksa juga ditutup. dan sekarang kami bingung akan mencari kemana lagi untuk makan sehari-hari" kata bu Istianah (Ibu Rumah Tangga yang bekerja sebagai penyaji di sebuah warung kopi)
Keluarga Bapak Nurkamal dan Ibu Istianah, Penerima Manfaat
Ramadhan kali ini suasananya terasa sangat berbeda. Kementerian Agama pun menerbitkan edaran terkait Panduan Ibadah Ramadan dan Idul Fitri 1 Syawal 1441 H di tengah pandemi wabah Covid-19. Sementara itu update data kasus positif virus corona (Covid-19) di Indonesia meningkat, Jum'at 1 Mei 2020, jumlah pasien yang dinyatakan positif Corona bertambah menjadi 10.551 orang.
Keluarga Ibu Nurbaiti Hasanah, Penerima Manfaat
Selain itu, pemerintah juga membatasi sejumlah kegiatan keagamaan pada Ramadhan yang bersifat masal seperti tadarus, kajian keagamaan, iktikaf di sepuluh malam terakhir Ramadhan, hingga peringatan nuzul Alquran untuk ditiadakan selama wabah Covid-19 berlangsung.
Melihat kondisi seperti ini, kita harusnya tergerak untuk dapat menolong saudara-saudara kita yang besoknya tidak tahu masih bisa makan atau tidak.
PHK terjadi dimana-mana, Social distancing dan ekonomi semakin terasa kesenjangannya. Corona berhasil mendominasi hampir semua sistem di dunia.
kegelisahan meliputi mereka karena ekonomi yang semakin merosot dan stok bahan makanan yang mulai habis. Bagaimana beribadah dengan kondisi pangan yang semakin hari semakin terkikis.
Mari dampingi Ramadhan Para pecinta Al Qur’an dengan mengantarkan ke rumah secara langsung kotak makanan untuk sahur dan berbuka mereka. Yuk ukir senyuman di wajah para pecinta Al Qur’an. Dampingi mereka agar terus hidup bersama Al Qur’an dengan tenang
kamu juga bisa ikut bersedekah dengan membagikan halaman galang dana ini agar banyak orang-orang baik yang ikut berperan dalam program ini.
Kamu bisa melihat program-program kebaikan RQV Indonesia serta perkembangannya dengan cara kunjungi kami di:
WEB : www.rqv.or.id
Youtube : RQV TV
IG : @rqvindonesia
FB : RQV Indonesia
Salam, RQV Indonesia
Berbagi 15.0000 Paket Buka Dan Sahur
terkumpul dari target Rp 1.000.000.000