Perut Terus Membesar Karena Ginjal Ditekan Tumor
terkumpul dari target Rp 50.000.000
Selang medis yang tersambung di hidung Shifa (1 tahun 4 bulan), menjadi bukti bahwa Tumor Ginjalnya semakin memburuk. Kedua ginjalnya sudah ditekan oleh sel tumor, hingga membuat perutnya membesar serta mengeras!
Untuk melawan ini, Shifa harus menjalani kemoterapi dengan dosis lebih tinggi sekaligus operasi pengangkatan tumor. Namun tindakan itu terasa mustahil, karena 50% dana operasi harus dibayar secara mandiri. Sedangkan Ayahnya hanyalah nelayan dari Kalimantan yang tidak bekerja lagi.
Perjuangan ini diawali dengan gejala perut mengeras saat Shifa berusia 5 bulan. Hingga suatu saat perutnya membesar dan bayi kecil itu semakin sering menangis. Setelah diperiksa ternyata ia mengidap Tumor Wilms akut.
Demi kesembuhan Shifa, Ayahnya rela menggadai motor sebesar 5 juta untuk berobat ke Jakarta. Padahal dananya dengan sang istri sangatlah terbatas, bahkan bisa dibilang tidak ada uang lagi namun hanya doa dan doa.
Selama di Jakarta, Shifa menjalani kemoterapi yang berujung gagal. Perutnya membesar dan ia membutuhkan dosis lebih tinggi untuk sembuh. Yang jadi masalah, jika langkah itu belum menyembuhkan Shifa maka Ayah dan Ibu hanya bisa menunggu waktu saja.
Hancur sudah keluarga Shifa. Mereka datang ke Jakarta dengan membawa harapan bahwa anaknya akan sembuh, namun semakin ke sini semua terasa sulit. Mereka membutuhkan 50 juta lebih untuk membeli susu khusus, obat-obatan, biaya operasi dan kebutuhan operasional.
Sedangkan Ayah dan Ibunya tidak bisa bekerja lagi karena sudah meninggalkan semuanya di Kalimantan. Halaman penggalangan dana ini adalah harapan terbesar Shifa untuk bertahan lebih lama lagi.
Mari sisihkan sebagian rezeki untuk membantu pengobatan Shifa dengan cara Klik DONASI SEKARANG
Perut Terus Membesar Karena Ginjal Ditekan Tumor
terkumpul dari target Rp 50.000.000