Bantu Pak Zai Bisa Berjualan Menggunakan Motornya Lagi
terkumpul dari target Rp 5.000.000
Pak Zai, seorang pejuang kehidupan yang tak kenal menyerah, hidup dengan keterbatasan fisik sejak lahir. Kakinya tidak sempurna, membuatnya tak bisa berjalan normal. Meski begitu, ia menolak menyerah pada keadaan.
Setiap hari, Pak Zai berjualan untuk menghidupi keluarganya, meskipun harus merangkak karena keterbatasan.
Motor tua yang sudah ia miliki selama bertahun-tahun adalah alat utama yang membantu Pak Zai berjualan keliling. Dengan motor tua, ia mendatangi sekolah-sekolah, menawarkan dagangannya dari pagi hingga sore.
Motor tersebut adalah “kaki” bagi Pak Zai, memberinya mobilitas di tengah keterbatasannya. Namun, nasib tak selalu berpihak, motor itu sering rusak parah dan kini tak lagi bisa dipakai, memaksanya untuk merangkak agar tetap bisa berjualan.
Namun, keterbatasan fisik dan rusaknya motor tidak mematahkan semangat Pak Zai. Ia tidak ingin bergantung pada belas kasihan orang lain. Baginya, berjuang sendiri adalah bentuk kehormatan.
Bahkan tanpa motor, ia tetap berkeliling berjualan dengan merangkak. Meskipun hanya mendapatkan penghasilan harian yang tak menentu, sekitar Rp 80.000 ribu hingga Rp100.000 ribu, Pak Zai terus berusaha, melawan keterbatasan dengan tekad baja.
Pak Zai adalah contoh luar biasa dari keteguhan hati. Ia menunjukkan bahwa meskipun hidup penuh dengan tantangan, dengan semangat yang kuat, seseorang bisa tetap berdiri tegak, meski harus merangkak.
Inilah kisah inspiratif dari seorang yang menolak untuk dikasihani dan memilih untuk terus berjuang ditengah keterbatasan.
Yuk bersedekah sekarang untuk bantu perbaiki motor Pak Zai dengan cara:
- Klik tombol Donasi
- Masukan nominal donasi
- Pilih metode pembayaran
- Selesaikan dengan lanjutkan pembayaran
- Dapatkan update dan laporan program melalui email/whatsapp yang Sahabat cantumkan
Informasi & Konfirmasi Donasi
Whatsapp Center 0822-1986-0288
Bantu Pak Zai Bisa Berjualan Menggunakan Motornya Lagi
terkumpul dari target Rp 5.000.000