Sakit Jantung, Bu Nunung harus di Operasi
terkumpul dari target Rp 50.000.000
Sembari mengepel dan membersihkan karpet-karpet masjid, mulut Pak Mulyadi tak pernah berhenti melantunkan doa untuk kesembuhan istrinya tercinta. Sebagai marbot masjid, Pak Mulyadi tau beliau tak bisa memberi banyak untuk perawatan istrinya. Namun ia tau ia bisa terus memberikan doa tanpa henti.
Obat warung demi obat warung Bu Nunung beli, ia pikir awalnya sesak napasnya karena masuk angin biasa saja. Namun berapa banyaknya obat yang Bu Nunung minum, sesaknya tak juga hilang hingga akhirnya ia memberanikan diri untuk memeriksakan ke puskesmas.
“Ibu, ini jantungnya terendam. Mungkin untuk lebih jelasnya ibu periksaan ke RS
Jantung Bu Nunung bocor, karteter telah dipasangkan dan dokter mengatakan Bu Nunung harus menjalani operasi pasang Ring karena terjadi penyempitan hingga 70%. Tapi ternyata, operasi pemasangan Ring tidak jadi dilakukan.
Pemeriksaan lebih lanjut menunjukkan kebocoran jantung Bu Nunung sudah terlalu parah hingga pemasangan Ring tak akan berguna. Bu Nunung harus menjalani operasi katup jantungnya. Tanpa operasi, jantung Bu Nunung bisa berhenti tiba-tiba
Semua akan baik-baik saja, begitu kata Pak Mulyadi. Karena Bu Nunung tak berjuang sendiri, ada keluarga yang selalu memeluknya, dan Tuhan yang selalu melindunginya.
#Sahabat, kesembuhan Bu Nunung kini bergantung pada operasi yang harus ia jalani. Yuk bersama kita bantu kesembuhan Bu Nunung, caranya dengan Klik DONASI SEKARANG
Sakit Jantung, Bu Nunung harus di Operasi
terkumpul dari target Rp 50.000.000