Bantu Kakak Beradik Lumpuh, Berjuang Untuk Hidup
terkumpul dari target Rp 150.000.000
Ibu Fuji lahir dengan normal, seluruh fungsi tubuhnya berjalan dengan baik. Namun seiring berjalannya waktu, satu per satu anggota tubuh Ibu Fuji mengalami penurunan fungsi hingga akhirnya sekarang Ibu Fuji tidak bisa berjalan dan badannya pun kurus kering.
Mirisnya, dengan kondisi seperti ini sang suami malah meninggalkan Ibu Fuji sehingga Ibu Fuji sempat hidup sendiri karena tidak dikaruniai anak. Pada akhirnya ia tinggal bersama kakaknya yang juga lumpuh, Ibu Nanah.
Ibu Nanah adalah kakak kandung Ibu Fuji yang sama-sama mengalami kelumpuhan, bahkan lumpuh total. Ibu Nanah hanya bisa terbaring di tempat tidur selama 7 tahun terakhir ini sehingga Ibu Fuji lah yang merawatnya.
Tak terbayang bagaimana perjuangan mereka, Ibu Fuji dengan keadaan hanya bisa jalan jongkok mengurusi Ibu Nanah yang lumpuh total. Keperluan toiletris Ibu Nanah pun selama ini hanya menggunakan koran untuk alas.
Sampai saat ini Ibu Fuji dan Ibu Nanah belum pernah sama sekali mendapat penanganan medis. Jangankan untuk pergi berobat, untuk menyambung hidup sehari-hari saja mereka mengandalkan belas kasih dari saudara atau tetangga.
Ibu Fuji dan Ibu Nanah sangat membutuhkan asupan yang bergizi agar tidak mengalami kekurangan gizi. Ibu Fuji dan Ibu Nanah juga membutuhkan biaya untuk berobat dengan harapan bisa membaik. Selain itu, perlengkapan toiletris juga dibutuhkan oleh Ibu Nanah.
Sahabat, kita bantu yuk kakak beradik lumpuh, Ibu Fuji Dan Ibu Nanah, agar memiliki kehidupan yang lebih baik dengan klik DONASI SEKARANG. Jangan lupa sebarkan kisah ini agar lebih banyak yang membantu Ibu Fuji dan Ibu Nanah.
Bantu Kakak Beradik Lumpuh, Berjuang Untuk Hidup
terkumpul dari target Rp 150.000.000