Bantu Pak Abdul Hamid Sembuh, Agar Bisa Menafkahi Lagi
terkumpul dari target Rp 100.000.000
“jatuh dari pohon berakibat kedua kakinya lumpuh. Pak Abdul Hamid sedih, kini ia tak bisa lagi menafkahi keluarganya. Satu-satunya jalan, hanya dengan operasi Kulit dan terapi. Hasil uang buruh cuci istrinya, mana cukup untuk puluhan juta biaya operasi kesembuhannya”
Assalamu’alaikum wr wb,
Namanya Abdul Hamid (40), asalnya dari Kamp. Pasir Kadu Desa Pagelaran, Kecamatan Pagelaran, Kab. Cianjur. Kedua kakinya sudah tak bisa digerakan lagi karena kecelakaan terjatuh dari pohon yang terjadi setengah tahun yang lalu. Saat itu Pak Abdul Hamid berniat ingin memetik Merica yang ada di pohon mahoni untuk bumbu dapur istrinya, namun naas setelah memanjat pohon tersebut qodarullah pak Abdul Hamid malah terjatuh dan kedua kaki beliau lumpuh.
Kini, Pak Abdul Hamid merasa bersalah pada keluarganya karena tak bisa lagi memenuhi tanggung jawabnya sebagai tulang punggung dan kepala keluarga. Pak Abdul Hamid jatuh dari ketinggian 10 meter lalu mengenai batu yang sangat keras tepat di bagian tulang ekor yang membuat tulang ekornya patah dan kaki beliau benar-benar lumpuh. Saat itu pengobatan pertama yang dilakukan bukan pergi ke medis, melainkan ke bengkel tulang.
Namun bukannya membaik, sebaliknya kondisi Pak Abdul Hamid semakin buruk. malah keadaanya di perparah dengan adanya luka-luka di sekitar tulang ekor yang di sebabkan penekanan kulit yang terlalu lama dikarenakan berbaring terus menerus. Bahkan lukanya seakan-akan terus menggerogoti kulitnya sehingga lukanya sangat parah.
Pak Abdul Hamid sudah sempat berobat ke RSUD Pagelaran. Saat itu menurut dokter kondisinya selain patah tulang ekor, pak abdul hamid juga di diagnosa mengidap penyakit ulkus decubitus, kemungkinan untuk sembuh masih adan namun satu-satunya cara agar Pak Abdul Hamid bisa sembuh lagi hanyalah dengan operasi kulit terlebih dahulu dikarenakan luka kulitnya sudah sangat parah bahkan sudah menembus tulang lalu setelah itu baru dilakukan terapi-terapi.
Pak Abdul Hamid yang hidupnya bahkan di bawah garis kemiskinan ini mana mungkin punya biaya untuk operasi. Untuk kebutuhan sehari-hari saja susah payah dipenuhi. Apalagi, sejak kedua kakinya lumpuh tak bisa berjalan ia tak bisa bekerja lagi.
Kini penghasilan mereka hanya bergantung dari sang istri yang berprofesi sebagai buruh cuci. Dalam sehari, hanya Rp30.000 yang bisa didapatnya. Sementara Pak Abdul Hamid dan istri punya dua orang anak, yang pertama SMP kelas 2, sedangkan yang paling kecil baru 5 tahun, keduanya masih perlu dinafkahi.
Saat ini pak abdul hamid tidak berdaya hanya bisa terbaring lemah, badanya semakin kurus, makanpun tidak nafsu dan hanya masuk sangat sedikit karena kalah dengan rasa sakit yang di deritanya. Namun Bu Robiah istri yang sangat setia dan penyabar, setiap hari rela mengurus sang suami tanpa kenal lelah. Dari mulai mengganti kasa menyuapi sampai membersihkan badan suaminya yang sudah tak berdaya.
Keluarga Pak Abdul Hamid bingung, biaya untuk operasi kulitnya dan terapi dapat mencapai puluhan juta rupiah. Meskipun saat ini Pak Abdul Hamid punya BPJS, namun BPJS hanya mungkin mengobati biaya yang ringan-ringan saja. Belum lagi biaya rumah sakit, biaya obat, biaya salep, ongkos berobat dan seluruh biaya operasional lainnya diluar tanggungan BPJS yang sangat dibutuhkan Pak Abdul Hamid.
Bahkan selama 6 bulan ini Bu Robiah (Istri Pak Abul Hamid) demi untuk biaya berobat sang suami, ia harus merelakan Motor Kesayangannya untuk di jual, tidak hanya itu Bu Robiah sudah menjual sawah dan meminjam uang ke bank. Biaya pengobatan yang sudah keluar selama ini hingga sudah menghabiskan puluhan juta rupiah dan kini sudah tidak punya apa-apa lagi.
Jika Pak Abdul Hamid tidak segera dioperasi, maka selamanya ia tak bisa Berjalan lagi. Sementara masa depan kedua anak serta istrinya juga bergantung padanya.
Sahabat, mari sisihkan sedikit saja rezeki yang sahabat punya untuk berbagi pada Pak Abdul Hamid agar bisa kembali beraktifitas normal. Agar kedua Kakinya bisa kembali digunakannya untuk mencari nafkah dan membuat senyum bahagia keluarga tercintanya. Caranya:
- Klik Tombol "Donasi"
- Masukkan Nominal Infak Sahabat
- Masukkan Data yang Diminta oleh Sistem
- Lakukan Transfer ke Rekening Bank yang Sahabat Pilih
Selain itu, Sahabat juga bisa mengajak keluarga, teman, dan sahabat lainnya untuk membantu dengan cara share link ini via WhatsApp dan Facebook.
InsyaAllah setiap kebaikan dari ajakan kita, maka Sabahat pun akan mendapatkan pahalanya.
Terima kasih kami ucapkan, doa dan dukungan Sahabat sangatlah berarti.
Disclaimer: Donasi yang terkumpul akan digunakan untuk pengobatan Pak Abdul Hamid, pemenuhan kebutuhan hidupnya. Serta akan digunakan untuk penerima manfaat lain di bawah naungan Salingberbagi.org.
Bantu Pak Abdul Hamid Sembuh, Agar Bisa Menafkahi Lagi
terkumpul dari target Rp 100.000.000