Bantu Rasya Sembuh dari Penyakit Lumpuh Otak
terkumpul dari target Rp 135.000.000
Perkenalkan nama saya bu Yuni Riani (26) sebagai ibu rumah tangga dan suami saya bernama Dendi Lazuardi (26), bekerja sebagai pasukan oranye PPSU yang menyapu jalanan ibu kota di Jakarta Selatan.
Kami mempunyai anak istimewa bernama Rasya Khaizuran Lazuardi, berusia 2 tahun 8 bulan. Di usianya yang masih balita, Rasya di diagnosa dokter dengan berbagai penyakit seperti cerebral palsy, Laringomalasia tipe 1, Epilepsi, Gerd serta Skoliosis.
Kronologi Penyakit Rasya
Semua yang dialami anak kami berawal saat usianya genap 7 bulan, saat itu Rasya mengalami demam tinggi mencapai 41° C serta diare akut yang membuat kondisinya saat itu langsung lemas. Kami pun langsung membawa ke rumah sakit terdekat dan tidak sampai setengah jam, Rasya koma dan harus dirujuk ke rumah sakit yg tersedia ruang PICU.
Perasaan saya campur aduk saat melihat Rasya koma selama satu bulan, kami tak berhenti berdoa agar Rasya lekas sadar
Selama sebulan mengalami koma dan menjalani rawat inap di rumah sakit rujukan RSCM, Rasya yang terdiagnosa awal mengalami meningitis atau radang selaput otak, ternyata dari hasil pemeriksaan ada penyakit lain yang dialami anak kami yaitu Laringomalasia, Epilepsi, Gerd dan Skoliosis.
Anak kecil yang dulu begitu imut dan aktif sekarang hanya bisa terbaring di tempat tidur karena Rasya belum bisa duduk atau berjalan. Rasya hanya mengkonsumsi susu khusus dan minum dengan bantuan selang NGT yang terpasang di hidung langsung ke lambung.
Rasya sudah menjalani Fisioterapi, EEG, CT Scan dan sekarang sedang rawat jalan di RSCM sudah hampir 2 tahun lebih, kami sebagai orang tua sudah melakukan apa saja untuk anak kami tetap bisa berobat dan kontrol karena kami ingin melihat anak kami sembuh dan hidup normal seperti anak lainnya.
Penghasilan Suami sebagai pasukan oranye seringkali tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan Rasya.
Kebutuhan Rasya
Di usianya yang sudah 2 tahun lebih, kami ingin membelikan kursi khusus celebral palsy agar Rasya bisa duduk, namun harganya cukup mahal sebesar 5 hingga 7 juta rupiah.
Kebutuhan sehari-hari Rasya yang cukup banyak seperti
- Membeli susu khusus selama sebulan yang bisa menghabiskan hampir 10 kaleng dengan harga perkalengnya sebesar 305 ribu
- Menebus obat dan nutrisi setiap bulan sebesar 1,6 juta serta
- Membeli selang NGT per minggu sebesar 270 ribu
- Rasya harus kontrol poli saraf di RSCM kencana 1 juta sudah dengan obat serta untuk MRI tunai 3-5 juta.
- Selain itu kami juga harus membayar sewa rumah 1,6 Juta setiap bulannya.
Kami berharap dengan penggalangan donasi ini, Rasya dapat terbantu berkat kebaikan dari teman-teman sekalian, semoga segala kebaikan yang diberikan dapat membantu anak kami bisa sembuh dan hidup normal.
Sahabat, kepedulian kita adalah harapan mereka. Yuk ikut gerakan kebaikan ini, bantu Rasya melanjutkan pengobatannya sampai sembuh.
Klik Donasi Sekarang dan berikan donasi terbaikmu.
Program ini diinisiasi oleh Aksimuda Indonesia
Bantu Rasya Sembuh dari Penyakit Lumpuh Otak
terkumpul dari target Rp 135.000.000