BANK SAMPAH, SOLUSI NYATA HADAPI PERUBAHAN IKLIM
terkumpul dari target Rp 100.000.000
Perubahan Iklim merupakan fenomena yang secara nyata terjadi di bumi kita yang sudah tua ini yang dampaknya sangatlah luas terhadap kehidupan masyarakat dan alam.
Permasalahan sampah pun menjadi hal yang masih tak terlihat ujungnya. Namun kita masih punya harapan, program Bank Sampah bisa menjadi solusi nyata untuk permasalahan tersebut. Selain mengurangi jumlah sampah, program ini juga memiliki dampak ekonomi bagi masyarakat.
Program Bank Sampah oun merupakan salah satu bagian dari program Filantra di tahun 2023 ini.
Apa itu Bank Sampah?
Bank sampah adalah suatu tempat yang digunakan untuk mengumpulkan sampah yang sudah dipilah-pilah. Setelah itu, hasil dari pengumpulan sampah yang sudah dipilah akan disetorkan ke tempat pembuatan kerajinan dari sampah atau ke tempat Pengepul sampah. Sebagai gambaran, Bank sampah dikelola menggunakan sistem seperti perbankan yang dilakukan oleh petugas sukarelawan.
Sejak tahun 2017 Filantra telah memberdayakan masyarakat melalui program Bank Sampah bersama para mitra Program CSR (Corporate Social Responsibility) kami di Indramayu, Sukabumi, Jakarta, Cirebon dan kota lainnya.
Kami percaya, siapapun bisa berkontribusi untuk melakukan aksi nyata untuk menangani fenomena perubahan iklim ini. Karena aksi terkecil pun sangat berarti.