DARURAT! Bantu Korban Banjir Kalimantan Selatan
terkumpul dari target Rp 100.000.000
Darurat!
Sejak Sabtu (9/1) kemarin, Kalimantan Selantan tertutup banjir yang mencapai tinggi 3 meter. Kabar terakhir menunjukkan 9 dari 13 kabupaten sudah terendam, meliputi: Banjar, Banjarbaru, Tanah Laut, Tabalong, Tapin, Hulu Sungai Tengah, Hulu Sungai Selatan, dan Balangan.
(sumber: ihttps://www.indosport.com/sepakbola/20210115/banjir-kalsel-markas-barito-dan-martapura-fc-jadi-pengungsian)
DIlansir Kompas.com (15/1), setidaknya 1.500 rumah warga hanya di Kecamatan Pengaron, Kabupaten Banjar, Kalsel kebanjiran dengan ketinggian air mencapai 2-3 meter. Ruas jalan nasional yang menghubungkan antar kabupaten dan kota putus diterjang banjir. Oprit jembatan di Kecamatan Mataram, Kabupaten Banjar terputus sejaki Kamis (14/1) pagi.
(sumber: https://www.cnnindonesia.com/nasional/20210114104212-20-593555/akses-jalan-nasional-di-kalsel-putus-diterjang-banjir)
M. Jefri Raharja menegaskan banjir tahun ini merupakan yang terparah jika dibandingkan beberapa tahun sebelumnya. Manager Kampanye Wahana LIngkungan Hidup (Walhi) ini mengungkapkan “Iya, lebih parah dari 2020 kemarin. Hari ini (Kamis) terutama.”
(sumber: https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00347744.html)
Dilansir dari CNN Indonesia, menurut Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kalsel Mujiyat mengatakan, banjir terparah terjadi di dua kabupaten yaitu Banjar dan Tanah Laut.
"Sejak tadi malam hingga sepanjang siang hari ini hujan masih mengguyur dengan intensitas cukup tinggi, sehingga debit air tak menyurut bahkan terus meninggi," kata dia di Martapura.
Respon SharingHappiness bersama Tim Relawan Nusantara
- Menerjunkan Relawan ke Lokasi
- Need Assessment
- Koordinasi dengan Pihak Terkait
- Menurunkan Tim Evakuasi
- Support Logistik
- Menyiapkan Tim Support dari Kalimantan Selatan dan Kalimantan Barat
Sahabat, para korban telah kehilangan keluarga, tempat tinggal dan harta benda mereka.
Bantu mereka dari kondisi sulit banjir. Dukung mereka dengan ikut berdonasi.
Klik "Donasi Sekarang" dan berikan donasi terbaikmu.
DARURAT! Bantu Korban Banjir Kalimantan Selatan
terkumpul dari target Rp 100.000.000