BAJU LEBARAN UNTUK 1000 YATIM DHUAFA
terkumpul dari target Rp 200.000.000
Hari Raya Idul Fitri adalah momen berharga yang ditunggu-tunggu, karena saat itu kita bisa berkumpul dengan keluarga, makan hidangan khas Lebaran yang dirindu-rindukan itu, dan silaturahim bersama keluarga dari rumah ke rumah.
Tapi pernah kah kamu terpikir bagaimana jadinya hari lebaran bagi mereka anak-anak yatim piatu dhuafa yang tak lagi punya ibu atau bapak?
Di saat kita tengah bercengkrama hangat bersama keluarga, mereka mungkin hanya bisa mengingat lekat-lekat sosok orang tuanya yang kini sudah tiada, tak ingin kalah dari yang lain yang masih dikeliling orang tercinta.
Termasuk tiga orang adik kakak ini Lutfa (16), Lutfi (16), dan kakaknya Aliyah (17) mereka sudah 2 tahun menjadi yatim piatu. Bapak meninggal di usia Lutfa dan Lutfi berumur 3 tahun, dan ibu meninggal di usia Lutfa dan Lutfi berumur 14 tahun.
Kondisi tersebut sangat berat untuk bisa di lalui, apalagi untuk memenuhi kebutuhan makan saat lebaran saja tidak terbayangkan apalagi untuk sebuah baju baru.
Memang, menggunakan baju baru bukanlah suatu kewajiban, namun sungguh bahagia bukan jika kita mampu membahagiakan para Yatim dan Dhuafa di hari kemenangan.
Sebagai upaya memberikan lebih banyak keceriaan dan kebahagiaan di hari kemenangan, Filantra mengajak teman teman berpartisipasi dalam program Baju Lebaran untuk 1000 Yatim Dhuafa.
Penyaluran Baju Lebaran untuk 1000 Yatim Dhuafa akan dilakukan di beberapa daerah seperti Aceh, Medan, Jabodetabek, Maluku, Merauke dan daerah lainnya.
Semoga uluran tangan darimu dibalas oleh Allah dengan berlipat berkah dan tentunya akan menghadirkan semangat baru untuk teman teman kita yang tidak beruntung, Terima kasih teman-teman.
Ayo bahagiakan para Yatim Dhuafa di hari kemenangan dengan cara:
1.Klik "DONASI SEKARANG"
2. Masukkan Nominal Donasi
3. Pilih metode Pembayaran (Go-Pay/BNI/BNI Syariah/BRI/BCA/Mandiri/Dompet Kebaikan/Kartu Kredit)