Demi 15.000 Abah Menempuh Puluhan Kilo
terkumpul dari target Rp 20.000.000
Berjalan Puluhan kilo berkeliling menjajakan keripik jualannya. Dia adalah Abah Ocin (77 tahun) yang harus terus berjuang mencari nafkah demi bisa melanjutkan hidup bersama istrinya. Meskipun sudah sepuh dan fisiknya mulai kelelahan, Abah ingin terus berjualan demi menghidupi sang istri yang menunggu di rumah. Puluhan kilo yang ditempuh itu hanya menghasilkan Rp. 15.000 saja dan hanya bisa untuk sekedar membeli makan untuk abah dan istrinya.
“Kalau abah lagi sakit dan nggak jualan, abah susah buat makan sama istri”
Kaki dan tangan Abah sudah makin lemah karena usia tuanya itu, terlebih abah harus memikul keranjang jualannya untuk berkeliling. Jika sakit pun abah hanya istirahat di rumah saja tidak bisa pergi ke dokter atau membeli obat karena tidak ada uang.
Abah punya keinginan untuk buka usaha warung di rumah bersama istrinya, agar ia tak perlu keliling lagi untuk menjual dagangannya.Bantu Abah Ocin yuk
#TemanBerbagi Abah Ocin adalah satu dari banyaknya lansia yang terus berjuang mencari nafkah di usia tuanya itu. Mereka berhak merasakan kebahagiaan di masa tua dengan mendapatkan santunan untuk lansia pejuang nafkah.
Demi 15.000 Abah Menempuh Puluhan Kilo
terkumpul dari target Rp 20.000.000