Perjuangan Abah Ahim Cari Nafkah Untuk Istri Sakit
terkumpul dari target Rp 50.000.000
Usia sudah menginjak 69 tahun, namun Abah Ahim harus terus berjuang demi sang istri yang saat ini sedang terkulai sakit.
Tubuh tuanya dipaksa kuat mendorong roda yang cukup berat puluhan kilometer.
Tempat sampah demi tempat sampah Abah Ahim singgahi, sebiji botol bekas yang dipungutnya dijalan menjadi harapan hidup baginya untuk bisa terus bertahan.
Keringatnya bercucuran membasahi sekujur tubuhnya, sesekali terduduk untuk mengatur napas yang sudah tak beraturan.
Saking lelahnya, Abah Ahim sampai sering tertidur dijalanan saat memulung. Apalagi disaat hujan, Abah seringkali kebasahan karena tak sanggup untuk berlari untuk berteduh. Semua perjuangan Abah Ahim beliau lakukan demi bisa menyambung hidup dan merawat istri tercintanya yang sakit-sakitan.
"Sudah seminggu Abah belum pulang ke rumah karena belum punya uang. Kasian istri mungkin nungguin Abah..." Ungkap Abah Ohim sambil tertunduk lesu
"Istri Abah sakit jantung, darah tinggi, dan lambung. Makanya dapat uang berapa pun Abah simpan untuk beli obat saat nanti pulang." Lanjutnya
#TemanBaik, dengan tubuh yang semakin renta, Abah Ahim terus berjalan keliling menyusuri jalanan. Tempat sampah demi tempat sampah disinggahi demi untuk menyambung hidup dan merawat istri tercintanya yang sedang terkulai sakit. Terketukkah hatimu melihat perjuangan Abah diusia senjanya? Yuk kita sisihkan sebagian rezeki yang kita miliki, agar Abah bisa segera pulang dan membawakan obat untuk istri tercintanya dikampung.
Perjuangan Abah Ahim Cari Nafkah Untuk Istri Sakit
terkumpul dari target Rp 50.000.000