Wujudkan Generasi Penghafal Al Quran
terkumpul dari target Rp 20.000.000
Memiliki anak seorang hafidz Quran merupakan cita-cita besar seluruh orang tua. Tak terkecuali para orang tua anak-anak SD Juara Jakarta Selatan.
SD Juara Jaksel yg terletak di Jl. Kesatuan No. 47 Jagakarsa ini berdiri tahun 2009 yang diperuntukkan bagi anak yatim dan dhuafa. Selama ini sudah menghasilkan beberapa siswanya penghafal Quran juz 29-30.
Setiap tahunnya SD Juara Jaksel memiliki program Wisuda Tahfidz Quran (WTQ). Tahun ini merupakan tahun ke-6 pelaksanaan kegiatan WTQ. Ini menjadi salah satu penyemangat siswa untuk menyelesaikan hafalan Quran mereka.
Program WTQ terdiri dari serangkaian acara yaitu :
- Program menghafal Quran
- Uji kemampuan hafalan Quran
- Quran Camp
- Wisuda Tahfidz Quran
Untuk dapat melaksanakan serangkaian kegiatan tersebut, tentunya membutuhkan dana yang cukup besar. Harapannya banyak donatur yang ikut berpartisipasi dalam program ini untuk lebih menyemangati anak-anak menjadi penghafal Quran sejak usia dini.
Yuk #HappyPeople dukung dan bantu program penghafal Quran anak yatim dan dhuafa dengan donasi terbaiknya. Berbuat Nyata, Berbagi Bahagia bersama Sharing Happiness.
Wujudkan Generasi Penghafal Al Quran
terkumpul dari target Rp 20.000.000