Bangun Teras Tahfizh Untuk Pemuda Penghapal Qur'an
terkumpul dari target Rp 200.000.000
Pernah terbayang menjadi anak muda yang bisa melakukan banyak hal, tapi sekaligus juga bisa tebar manfaat?
Anak-anak Teras Tahfizh, misalnya. Mereka adalah kumpulan anak muda yang tidak hanya pintar dalam urusan duniawi, tapi juga seorang penghafal Quran.
Selama ± 2,5 tahun, anak-anak muda ini stay di Teras Tahfizh untuk menghafal Quran 30 juz. Dari pagi hingga malam hari, sebagian aktifitas digunakan untuk menghafal.
Salah satunya adalah Teguh (18th). Setelah lulus SMA, ia memutuskan untuk menjadi penghafal Qur’an dengan ikut program Teras Tahfidz. Kawannya, Amir Muhammad (20th), jauh dari kota Aceh memberanikan diri berangkat ke Bandung untuk menjadi penghafal Quran. Dwi Andri (24th) pun tak kalah semangat menjadi penghafal Quran demi cita-citanya membanggakan kedua orang tuanya kelak di akhirat.
Antusiasme anak muda pada program Teras Tahfizh ini ternyata cukup tinggi. Tapi karena harus melewati tahap seleksi dan terbatas, Teras Tahfizh baru bisa menampung sebanyak 15 orang.
Tempat menjadi kendala. Kurangnya lahan yang luas membuat Teras Tahfizh membatasi penerimaan santri yang ingin menghafal Quran. Karena saat ini markas Teras Tahfizh baru ada satu dan berlokasi di sebuah rumah sederhana.
#SahabatBerbagi mau ikut gabung bangun Teras Tahfizh? Klik DONASI SEKARANG dan bagikan kisah mereka sebanyak-banyaknya.
-
Rp 78.450.113
-
Rp 3.117.953
-
Rp 5.000
Bangun Teras Tahfizh Untuk Pemuda Penghapal Qur'an
terkumpul dari target Rp 200.000.000