MEMULIAKAN ANAK YATIM AKAN MEMPERBANYAK KEBERKAHAN DALA
terkumpul dari target Rp 450.000.000
MEMULIAKAN ANAK YATIM AKAN MEMPERBANYAK KEBERKAHAN DALAM HIDUP
“Barang siapa memperbanyak menyantuni anak yatim, maka Allah akan memperbanyak keberkahan dalam hidupnya” (HR. Abu Hurairah).
Hari Raya Idul Fitri merupakan momen berbahagia bagi semua umat Muslim di seluruh dunia setelah penuh menjalankan ibadah puasa Ramadhan. Setiap umat Muslim akan mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin untuk merayakan hari yang suci dengan mengenakan pakaian yang baru, menyajikan hidangan yang lezat serta kue yang enak, dan santunan THR yang dibagikan ke seluruh anggota keluarga yang disayangi. Selain itu setiap orang akan saling mengirim bingkisan atau parcel kepada sanak saudara. Namun, apa jadinya apabila di momen suka cita ini, masih ada sebagian orang yang bersedih karena tidak bisa merayakan Idul Fitri sebagaimana mestinya seperti anak yatim sebatangkara.
Nurul Handayani adalah salah satu yatim sebatangkar yang hanya hidup dengan neneknya yang sebagai pemulung untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya, jangankan untuk bermain, ia juga juga tidak bisa menikmati masa kecilnya dengan belajar, dengan penampilan yang lusuh dan tubuh yang penuh luka membuatnya sering jadi ejekan teman-temannya.
Selain itu Adik Badai dan Azzam juga merupakan yatim adek kakak sebatangkara yang serupa, mereka hidup dengan sang nenek di tengah kondisi yang penuh dengan kekurangan dan memprihatinkan. Badai dan Azzam harus menjadi tulang punggung keluarga, mereka bekerja dengan mengumpulkan sisa ikan laut dari nelayan dan menjadi pembersih kuburan di siang harinya. Disaat anak lain menikmati masa kecil dengan bermain dan belajar, namun mereka harus rela mengorbankan semuanya demi sesuap nasi sehari-harinya.
Jangankan pakaian baru, kue lebaran atau sekedar hidangan lezat yang tertata di atas meja, untuk dapat makan sehari-hari saja adalah sebuah kemewahan bagi mereka. Momen Idul Fitri memang merupakan momen berbahagia, namun jangan sampai kita terlalu larut dalam kebahagiaan diri sendiri sampai melupakan nasib orang lain. Dari kisah Adik Nurul, Badai dan Azzam serta anak-anak yatim lainnya dengan kondisi sebatang kara, tengah merindukan kehangatan di hari Idul Fitri di saat anak-anak seusianya bersuka cita.
Oleh karena itu, Amal Bakti Dunia Islam mengajak OrangDermawan untuk berbagi kehangatan dalam menyambut senyuman Idul Fitri bagi anak yatim/piatu dhuafa di pelosok Nusantara. Dengan Rp. 250.000 kita sudah bisa menyediakan Bingkisan lebaran yang terdiri dari 1 set pakaian lebaran, kue lebaran, sirup, totebag, dan lainnya.
Yuk Sedekahkan Rezeki terbaikmu untuk Adik-adik Yatim/Piatu Pelosok dengan cara:
- Klik Tombol “Donasi”
- Masukkan nominal Donasi
- Pilih metode pembayaran (Transfer BRI/BSI/Bank Mandiri)
- Selesaikan dengan lanjutkan pembayaran
- Dapatkan update dan laporan program melalui email/whatsapp yang sahabat ABADI cantumkan
MEMULIAKAN ANAK YATIM AKAN MEMPERBANYAK KEBERKAHAN DALA
terkumpul dari target Rp 450.000.000