Siswa SD Lebakngok Tidak Punya Seragam
terkumpul dari target Rp 20.000.000
SD Lebakngok terletak di Kelurahan Argasunya Kecamatan Harjamukti Kota Cirebon. Kebanyakan warga disana bekerja sebagai petani, dan anak-anaknya masih banyak sekali yang tidak sekolah karena belum banyak fasilitas di SD Lebakngok.
Sekolah ini memang sempat mendapatkan bantuan dari pemerintah daerah berupa pembangunan gedung sekolah untuk kegiatan belajar mengajar. Namun sayangnya untuk seragam sekolah sampai sepatu para siswa banyak yang belum memilikinya.
SD Lebakngok letaknya sangat jauh dari keramaian kota, untuk bisa sampai ke sana membutuhkan waktu sekitar 1 jam dari pusat kota. Miris ketika dikota Cirebon sudah banyak dibangun Mall dan fasilitas lainnya, namun di daerah kami masih memiliki fasilitas sekolah seadanya.
Saat ini para siswa SD Lebakngok sangat membutuhkan uluran tangan dari para sahabat agar bisa menunjang kegiatan belajar mereka. Pak Anas, kepala sekolah SD Lebakngok mengungkapkan banyak siswanya yang berprestasi namun dari segi ekonomi masih sangat kekurangan
"Anak-anak daerah sini sungguh sangat memprihatinkan, di ajak untuk ikut sekolah saja sungguh luar biasa namun untuk membeli seragam hingga sepatu para oarang tua sangat keberatan, bahkan memberi sangu (bekal jajan) sudah luar biasa", ungkap Pak Anas, kepala sekolah SD Lebakngok.
Mari sahabat bantu para siswa SD lebakngok mendapatkan seragam dan fasilitas sekolah yang layak dengan berdonasi melalui Sharing Happiness. Kita tumbuhkan senyum untuk para siswa penerus bangsa. Berbuat Nyata, Berbagi Bahagia, bersama Sharing Happiness!!!
-
Rp 501.426
Siswa SD Lebakngok Tidak Punya Seragam
terkumpul dari target Rp 20.000.000