Pangan Untuk Afrika
terkumpul dari target Rp 500.000.000
Uganda Menunggu Uluran Tangan Kita
Sahabat, panggilan kemanusiaan mengetuk pintu nurani kita. Di sebuah negeri di Afrika, tengah terjadi krisis kemanusiaan. Krisis pangan, krisis air, krisis kesehatan, gizi buruk hingga kelaparan mengancam kehidupan anak-anak di sana. Negeri itu bernama Uganda, Afrika.
Sangat pilu, kelaparan sudah menjadi hal lumrah bagi mereka. Kematian anak karena gizi buruk adalah hal biasa. Tak ada MPASI untuk bayi-bayi disana. Untuk bertahan, bayi-bayi itu lebih banyak minum air dari pada makan yang bergizi.
Apa yang mereka makan sehari-hari? hanyalah roti sederhana yang terbuat dari tepung jagung. Sedangkan nasi dan daging adalah menu langka paling mewah yang jika beruntung bisa mereka nikmati saat hari raya keagamaan saja.
Sungguh tak terbayangkan, banyak anak-anak di sana yang sudah lupa kapan terakhir kali makan nasi, apalagi daging. Mereka begitu senang ketika mendapat jatah makan 1 piring penuh. Nasi dan daging adalah menu yang teramat mewah bagi mereka.
Kondisi semakin parah, saat hampir merata dimana-mana terjadi gagal panen akibat kemarau panjang atau badai. Belum lagi mereka harus bertahan dari dampak pandemi Covid 19 yang memporakporandakan sendi-sendi ekonomi.
Bahkan, menurut Badan pangan PBB World Food Programme (WFP) mencatat jumlah orang kelaparan di Afrika, termasuk di Uganda, sudah melampaui rekor pada Januari 2020 lalu. Sekitar 45 juta orang kelaparan di seluruh kawasan tersebut. Sebagian besar disebabkan oleh kekeringan dan krisis ekonomi.
Sahabat, mereka adalah juga saudara kita. Mereka sangat membutuhkan makanan, butuh air minum untuk bertahan hidup. Mari niatkan bersedekah atau berdonasi karena Allah SWT. Semoga setiap kebaikan kita mendapat balasan terbaik. Sebagaimana sabda Rasululllah SAW :
“Sesungguhnya di surga terdapat sejumlah kamar yang bagian luarnya terlihat dari bagian dalamnya dan bagian dalamnya terlihat dari bagian luarnya. Lalu seorang Arab Badui berdiri lalu bertanya, “Ya Rasulullah untuk siapa kamar-kamar itu?” Nabi SAW menjawab, “…untuk orang yang memberi makan …” (HR. Turmudzi).
Sahabat, mari ulurkan tangan bantu saudara kita di Uganda melalui donasi terbaik kita dengan cara: Klik "DONASI SEKARANG"
Pangan Untuk Afrika
terkumpul dari target Rp 500.000.000