BANTU HADIRKAN MUSHOLA LAYAK UNTUK YATIM & DHUAFA
terkumpul dari target Rp 100.000.000
DARURAT! HADIRKAN MUSHOLA LAYAK UNTUK YATIM & DHUAFA
Mushola An-Nur, terletak di Dsn. Secang Ds. Plakpak Pegantenan Kab. Pamekasan.
Mushola ( Langgar ) ini adalah milik dari Pak Juhri. Mushola ini selain berfungsi sebagai tempat beribadah dalam sehari-hari, juga berfungsi sebagai tempat belajar mengajar anak-anak di sekitar desa. Kegiatan seperti Bimbingan belajar dan daurah Tahfidz menjadi kegiatan rutin di Mushola tersebut, kebanyakan dari mereka adalah dari golongan keluarga yang kurang mampu, mayoritas penduduk di desa tersebut hanya berprofesi sebagai buruh tani.
Semenjak Rumah Zakat masuk ke desa tersebut dengan program pendidikan, kian hari jumlah anak didik mengalami kenaikan, sampai saat ini tercatat sudah ada 30 anak, keadaan tersebut membuat ruang gerak dari mushola ini kian menyempit.
Memasuki musim penghujan, rasa was-was menyelimuti para murid dan Ustadz. Muslih selaku pengajar. Kondisi atap mushola yang berlubang, akan membuat air masuk dengan mudahnya ketika hujan, belum lagi dinding mushola yang hanya terbuat dari anyaman bambu, membuat proses belajar mengajar di Mushola menjadi terganggu ketika hujan turun.
Setiap memasuki musim penghujan, Pak Juhri selalu merasakan kesedihan mendalam melihat kondisi Mushola nya yang demikian, jangankan untuk merenovasi Mushola nya, untuk kebutuhannya sehari-hari saja masih kekurangan, namun kondisi yang demikian bisa terobati manakala melihat semangat belajar para anak didik walau dalam keadaan Mushola yang jauh dari kata layak.
Sahabat.. mari salurkan Donasi Terbaik, Bantu Pak Juhri dan para anak didik Desa Plakpak memilik mushola yang layak, agar memudahkan kegiatan beribadah dan belajar mengajarnya.
Berbuat Nyata, Berbagi Bahagia bersama Sharing Happines.
BANTU HADIRKAN MUSHOLA LAYAK UNTUK YATIM & DHUAFA
terkumpul dari target Rp 100.000.000