Bismillahirrahmanirrahiim.
“Ada tujuh amalan yang pahalanya tetap mengalir untuk seorang hamba setelah dia meninggal, padahal dia berada di dalam kuburnya: salah satunya orang yang memberi mushaf al-Quran...”
(HR. al-Bazzar dalam Musnadnya 7289, al-Baihaqi dalam Syuabul Iman 3449, dan yang lainnya. Al-Albani menilai hadis ini hasan).
Sahabat, tak inginkah menunaikan amalan yang pahalanya dapat tetap mengalir bahkan hingga tubuh bersemayam di liang lahat? Sayang sekali jika kita melewatkannya, karena amalan ini begitu mudah untuk dilakukan, yakni menghadiahkan mushaf Al-Qur'an.
Setiap kali huruf demi huruf yang dibaca dan dilafalkan oleh penerima mushaf Al-Qur'an kita, insya Allah kita pun turut mendapatkan kebaikannya. Terlebih, jika mushaf ini diberikan kepada mereka yang benar-benar membutuhkannya, seperti santri-santri di Afrika.
Di tengah keterbatasan, para santri di Afrika ini sungguh rajin membaca dan menghafal Al-Qur'an namun mereka tak memiliki mushaf yang layak, tidak hanya mereka yang berusia muda tetapi juga para orang tua paruh baya.
Mushaf-mushaf mereka sudah sangat lusuh dan terpisah lembaran-lembarannya. Itupun, harus digunakan bergantian oleh beberapa orang karena jumlahnya yang tak banyak.
Masih banyak juga di antara mereka yang hanya belajar Al-Qur'an dari mushaf berbahan papan kayu.
Sahabat, Insyaallah hasil donasi ini akan disalurkan berupa bantuan mushaf Al-Qur'an untuk para santri di beberapa negara Afrika, seperti Mali, Uganda, Somalia, dan Ghana.
Video Real Kondisi Muslim Afrika Menggunakan Mushaf dari Lempengan Kayu
Yuk, mari konversikan sebagian rezeki kita menjadi amalan dengan pahala yang mengalir selamanya melalui bersedekah mushaf untuk Afrika!
Patungan Rp 50.000, Insya Allah kamu bisa menabung pahala tak terputus melalui berbagi Al-Aquran yang akan dibaca oleh saudara muslim kita di Afrika.
Klik "DONASI SEKARANG" dan dapatkan investasi akhirat terbaik!
Mushaf Quran Muslim Afrika
terkumpul dari target Rp 1.000.000