Ibu Mianti berobat Menggunakan Gerobak motor
terkumpul dari target Rp 30.000.000
Usia ibu Mianti sat ini menginjak 42 tahun, ia tinggal bersama suaminya di Jl Gn Triyu Kelurahan Loa Ipuh Tenggarong. Ibu Mianti di vonis mengalami Saraf Kejepit (Herniated Nucleus Pulposus/HNP) akibat kecelakaan 6 tahun lalu.
Ia mengalami kecelakaan tunggal bersama suaminya, menabrak gunungan pasir di Jl. Gn. Belah. Penyakit yang di deritanya menyebabkan badannya tampak sangat lusuh dan kurus. Untuk menggerakkn tubuhnya, ia harus ngesot hingga tulang ekornya mengalami luka berlubang.
Ibu Mianti mempunyai 4 orang anak, Anak pertama bernama Wiwin Rahayu 28 tahun, janda 1 anak. Dan tiga anak ibu Miantu tidak lanjut SMP, bahkan ada yang tidak lulus SD karena faktor ekonomi.
Semuanya laki-laki, yang paling kecil usianya sekitar 13 tahun, saat ini yang merawat ibu mianti di rumah hanya ibu Wiwin ia bahkan rela tidak bekerja. Setiap 10 hari sekali ibu Mianti harus mengganti selang urine/kateter ke rumah sakit AM. Parikesit Tenggarong Seberang.
Dengan menggunakan gerobak motornya pada malam hari dengan jarak 12 Km harus mereka tempuh. Karena jika siang hari Bapak Hambali, tak lain suami bu Mianti harus bekerja sebagai buruh bangunan disekitar kota tenggarong.
Kadang-kadang bapak Hambali juga berkeliling menjual tabung gas elpiji 3 Kg menggunakan gerobak motornya. Namun kini Bapak Hambali jarang berjualan lagi, karena harus berbagi waktu dengan anaknya untuk merawat istrinya.
Saat ini ibu Mianti hanya bisa terbaring selama bertahun-tahun lamanya, ia membutuhkan banyak uluran tangan dari berbagai pihak. Pak Hambali dan anak-anaknya pun menginginkan kesembuhan untuk bu Mianti.
Mari Sahabat ulurkan tangan membantu Ibu Mianti untuk mendapatkan kursi roda serta biaya pengobatan juga biaya sehari-hari. Berdonasi sekarang juga melalui Sharing Happiness, Berbuat Nyata, Berbagi Bahagia bersama Sharing Happiness!!!
Ibu Mianti berobat Menggunakan Gerobak motor
terkumpul dari target Rp 30.000.000