Kakek 78 Tahun Tempuh 17 Km Demi Sesuap Nasi
terkumpul dari target Rp 90.000.000
“Bu, saya pergi mencari barang bekas ya. Doakan hari ini dapat barang banyak biar pulangnya nggak sore banget.” pamit Mbah kepada Istri tercinta.
Mbah Samijan usianya 78 tahun, fungsi dari kedua mata dan telinganya pun sudah tidak baik.
Sejak pagi hingga sore hari setiap harinya, Mbah Samijan berjalan dengan mendorong sepeda kesayangannya untuk mencari barang bekas. Menurut ceritanya, jarak yang Ia tempuh tak kurang dari 17 kilometer.
Saat ini Mbah Samijan hanya tinggal berdua dengan sang Istri tercinta. Sedangkan kesepuluh anaknya telah merantau dan memiliki keluarga masing-masing dan jarang pulang menjenguk mereka.
Selain mencari barang bekas, Mbah juga merawat kambing pemberian anaknya. “Kambing punya anak, dititipin ke saya. Besok kalau udah besar ya diambil lagi.” Jelasnya.
Mbah Samijan menuturkan pula di usia yang sudah lanjut dengan tubuh renta, tak jarang tubuhnya terserang sakit.
Ya Allah, bagaimana bisa Mbah yang sudah di usia tua menahan beban seberat ini? Ya Tuhan Kami. Kami hanyalah manusia renta, tak luput dari dosa dan kesalahan, ampunilah kami Ya Allah. Aamiin.
#TemanBerbagi sekalian, mari kita luangkan sejenak waktu untuk berdoa agar kita senantiasa bisa berbagi kebahagiaan dengan! Mari bersama-sama kita bantu Mbah Samijan untuk bertahan hidup di usia tuanya dengan klik DONASI SEKARANG dan jangan lupa sebarkan kisah ini.
Kakek 78 Tahun Tempuh 17 Km Demi Sesuap Nasi
terkumpul dari target Rp 90.000.000