Borong dan Bagikan
terkumpul dari target Rp 100.000.000
Sudah jam 6 pagi, saatnya Bu Ninik mengais rezeki.
Ia adalah seorang janda yang berjualan mainan anak di Kota Tangerang. Setiap hari ia berkeliling, berjualan, hingga menghasilkan paling banyak Rp 50.000/hari, bahkan terkadang dagangannya tak laku sama sekali.
Selain berjualan, Bu Ninik juga mengumpulkan botol bekas yang ada di pinggir jalan untuk tambahan penghasilan.
Semua dilakukan Bu Ninik demi menafkahi anaknya, Anto (9th). Semenjak suaminya meninggal dunia akibat kecelakaan kereta api, Bu Ninik menjadi tulang punggung keluarga.
Bertemulah Bu Ninik dengan Relawan Rumah Zakat.
Semua dagangan Bu Ninik di Borong kemudian di Bagikan kepada anak-anak TPA/TPQ Plus Al-Muhajirin Batuceper.
"Terima kasih kakak kakak mainannya", teriak kompak mereka sambil tertawa lepas.
Bu Ninik bahagia karena dagangannya laku terjual, anak-anak pun bahagia mendapatkan mainan baru.
Sahabat bisa ikut bahagiakan 1.000 pedagang kecil seperti Bu Ninik juga dalam program BnB (Borong dan Bagikan) dengan cara :
- Klik “DONASI SEKARANG”
- Isi nominal donasi terbaik Sahabat
- Pilih metode pembayaran
- Transfer sesuai nominal yang tertera
- Bagikan kisah ini ke orang-orang terdekat
Borong dan Bagikan
terkumpul dari target Rp 100.000.000