Bantu Korban Banjir Sulawesi Selatan
terkumpul dari target Rp 10.000.000
Curah hujan yang tinggi dengan intensitas yang lama menyebabkan beberapa wilayah di Sulawesi Selatan terendam banjir sejak hari selasa (22/01). Titik lokasi yang terendam meluas hingga ke beberapa Kabupaten di antaranya Kabupaten Gowa, Takalar Jeneponto, Maros, Pangkep dan beberapa wilayah di Kota Makassar. Pemerintah daerah telah menghimbau warga untuk siaga banjir.
Rumah Zakat Action menerjunkan 12 orang relawan dan 5 tim medis untuk mengevakuasi korban banjir Gowa Sulawesi Selatan. Tim melakukan penyaluran logistik berupa 40 kaleng rendang dan 10 kaleng kornet sapi Superqurban.
Selain itu dilakukan Rapid Assessment untuk menyiapkan logistik yang dibutuhkan. Untuk menyikapi masalah ketersediaan pangan, Rumah Zakat Action membuka dapur umum dan menyediakan 1000 paket nasi bungkus per harinya.
Aksi evakuasi ini dilakukan ditengah genangan air yang sampai leher. Tetapi semangat relawan tak surut sedikitpun dalam mencari, membantu dan mengevakuasi para korban banjir.
"Kali ini kita akan mencari dan mengevakuasi korban, di daerah perintis komplek perumahan Bung bersama tim kepolisian meski cuaca sangat dingin, kita tetap semangat. Itulah tujuan kami berada di sini", ujar salah satu tim Rumah Zakat Action.
Saat di lokasi tim mengevakuasi berapa orang yang terjebak dalam perumahan. Masih banyak orang yang tidak mau meninggalkan rumahnya karena takut kemalingan.
Sahabat, mari kita terus mengirimkan doa dan bantuan terbaik bagi saudara-saudara kita yang terdampak banjir, semoga Allah melindungi mereka. Berbuat Nyata, Berbagi bahagia, Bersama Sharing Happiness.
Bantu Korban Banjir Sulawesi Selatan
terkumpul dari target Rp 10.000.000