Tolong Bantu Alifa Sembuh Dari Tumor Otak
terkumpul dari target Rp 50.000.000
“Malam itu awalnya Saya udah bingung dan sedih, saat Alifa semalaman tidak tidur dan terus menangis saya coba cek ke puskesmas lalu dirujuk ke Rumah Sakit dan ternyata Alifa di diagnosa Tumor Otak, hati saya hancur sekali,"- lirih Ayah Alifa.
Alifa (3th) adalah putri bungsu dari pasangan Pak Ahmad dan Bu Yunita, Alifa kini hanya bergantung hidup dari obat yang diberikan dokter. Dalam jangka waktu yang singkat semakin hari Tumor Ganas di Otak Alifa semakin tak terkendali hingga kondisi Alifa lumpuh hingga saat ini.
Alifa belum bisa bicara, bahkan memanggil nama ayahnya saja tidak bisa dan itu yang di harapkan Ayah Alifa saat ini, ia hanya bisa memanggil kedua orangtuanya. Awalnya, saat Alifa berusia 1 tahun 9 Bulan kondisinya mulai terlihat tidak biasa, belum bisa jalan, bahkan penglihatannya pun terganggu.
Setelah di periksa oleh dokter dari hasil CTScan ternyata Alifa divonis dokter menderita Tumor Otak. Mendengar kabar itu bagi orangtua Alifa seakaan dunia tiba-tiba gelap, langit runtuh, tanah seperti ditelan bumi.
Setelah itu Alifa mulai melakukan pengobatan lebih lanjut di RSCM Jakarta karena dianggap penyakitnya kronis dan membahayakan nyawa. Saat ini Alifa tidak bisa makan melalui mulut karena terhalang penyakit yang ia derita, makan pun terpaksa lewat selang yang disambung ke dalam hidungnya untuk bertahan hidup.
Satu-satunya jalan agar Alifa bisa bertahan adalah dengan mengikuti arahan dan pengawasan dokter melalui Operasi untuk pengangakatan tumor ganasnya dan pengobatan secara intensif. Sampai saat ini Alifa sudah menjalani 4 kali operasi.
Disaat kondisi putri Mungilnya sedang menjalani kemoterapi dan pengobatan di RSCM, Alifa membutuhkan biaya perawatan yang cukup besar, (Pak Ahmad (Ayah Alifa) harus berhenti jadi tukang ojek pangkalan karena motor nya di jual untuk pengobatan Alifa).
Sang ibu tidak bisa berbuat banyak, karena harus mengurus anak Pertama nya di Kampung. Biaya pengobatan dan kebutuhannya bisa sampai puluhan juta, mustahil dipenuhi ayahnya yang hanya sebagai tukang ojek pangkalan dan ibunya yang bekerja sebagai ibu rumah tangga saja.
Begitu lama pengobatan Alifa, sehingga menyulitkan ayah dan ibunya untuk nyari nafkah karena harus mendampingi selama 24 jam akibat sakitnya yang semakin mengganas. Di sisi lain, jaminan kesehatan Alifa tak bisa mengcover seluruh biaya pengobatan yang sangat besar biayanya.
Sangat berat perjuangan orang tua Alifa sampai ia ungkapkan melalui tetesan air mata yang tak terbendung. Ia sudah mencoba pinjam uang sana-sini demi membawa sang buah hati untuk berobat bahkan untuk operasi tapi upaya tersebut masih sangat kurang.
Alifa sangat membutuhkan bantuan kita semua untuk bisa melanjutkan pengobatan nya
Tolong Bantu Alifa Sembuh Dari Tumor Otak
terkumpul dari target Rp 50.000.000