BantuAldoSembuhdariPecahPembuluhDarahdiotak
terkumpul dari target Rp 10.000.000
Bantu Aldo Pelajar Kelas 2 SMP Sembuh dari Sakit Pecah Pembuluh darah Otak
M. Rivaldo siswa kelas 2 SMP Al Asroriyah Palembang terbaring lemah di ruangan ICU RS Caritas Palembang Palembang diagnose sementara dari dokter pembuluh darahnya pecah di otak. saat ini sedang di ruang ICU RS Moehammad Husein Palembang
Senin (09/09) secara mendadak Aldo panggialan akrabnya drop, langsung dibawa oleh ibunda tercinta R.A Mariana Komala Sari ke Rumah Sakit Charitas.
Ibu Mariana Menceritakan bahwa Aldo sebelumnya tidak memiki riwayat sakit parah namun secara tiba-tiba kritis.
Sejak di rawat di RS Charitas dari hari pertama sampai sekarang Belum ada perubahan, malah kondisi Aldo Remaja 13 tahun tersebut sangat memprihatinkan dan belum sadarkan diri, karna hal itu ibu Mariana dan keluarga ingan memindakan Aldo untuk mendapatkan perawatan di RSUP M. Hosein (RSMH) Palembang. Namun karna belum ada ketersediaan kamar ICU di RSMH untuk sementara aldo tetap dirawat di RS Charitas.
Saat ini Aldo hanya tergolak lemah dan tidak sadarkan diri, kalau buang air kecil yang keluar darah dan lambungnya juga keluar darah melalui selang yang dipasang oleh Tim Medis.
Ayah Aldo pergi dan tidak diketahui sejak 8 tahun yang lalu sehingga membuat bingung biaya berobat Aldo. Saat ini Aldo belum menggunakan BPJS kesehatan karena BPJSnya sedang diurus pihak keluarga.
Ibu Mariana sehari-hari hanya buruh dengan penghasilannya hanya 50 ribu sehari. Ia harus membiayai 2 anak yang sedang sekolah. Ini menjadi kendala bagi Ibu Mariana untuk biaya pengobatan Aldo. Saat ini biaya yang sudah dikeluarkan untuk membiayai Aldo sudah mencapai Rp. 21.000.000 alhamdulilla itu berkat sokongan dari keluarga. Kata pihak rumah sakit Estimasi Biaya yang dibutuhkan untuk operasi dan pengobatan Aldo diperkirakan 100-150 juta.
Ayo sahabat kita bantu aldo dengan cara berdonasi dan membagikan cerita ini..
BantuAldoSembuhdariPecahPembuluhDarahdiotak
terkumpul dari target Rp 10.000.000