Bantuan Usaha untuk Pak Suparno, Penjual Tempe Satu Tangan
terkumpul dari target Rp 71.500.000
Kisah Pak Suparno, Penjual Tempe dengan Satu Tangan
Tangan kanan Pak Suparno (55 tahun) diamputasi karena kecelakaan pada tahun 1978 silam.
Meskipun demikian, keterbatasan tersebut tidak menjadi penghalang bagi beliau untuk terus bersemangat berjuang untuk istri dan ketiga anaknya.
"Dengan bekal sebotol air putih yang disiapkan istri, saya berangkat setelah sholat subuh sampai siang hari, kalo capek ya istirahat minum sebentar dan lanjutkan lagi.", ungkap Pak Parno yang saat ini tinggal di daerah Tambak Wedi, Kenjeran Kota Surabaya.
Setiap hari beliau berkeliling mengayuh sepeda tuanya hingga puluhan kilometer, menjajakan tempe.
Tak banyak keuntungan yang beliau dapat. Dari sebungkus tempe yang beliau jual seharga Rp1.000, Pak Parno hanya mendapat keuntungan 250 perak. Dalam sehari, penghasilan bersih yang didapat tidak lebih dari Rp. 50.000.
Dibalik perjuangan Pak Parno, sang istri tercinta setia menemani. Setiap dini hari hingga subuh, sang istri menyiapkan tempe, mulai dari merebus hingga memasukan tempe ke setiap bungkusnya. Rasa lelah dan kantuk pun tak menjadi halangan untuk membantu sang suami.
Usia yang semakin hari semakin bertambah tua, begitu juga dengan menurunnya kondisi kesehatan mereka. Pak Parno bermimpi ingin sekali memiliki modal usaha seperti motor khusus untuk berjualan. Dan juga berharap mempunyai usaha untuk istri dan anaknya sehingga tidak hanya mengandalkan penghasilan dari profesinya sekarang ini.
Beliau tak pernah berhenti berdoa dan berusaha agar mimpinya dapat terkabul.
Sahabat, mungkinkah kita yang Allah pilih untuk wujudkan mimpi Pak Parno?
Yuk hadirkan kebahagiaan untuk Pak Suparno dengan ikut berdonasi.
Klik DONASI SEKARANG dan berikan donasi terbaikmu.
***
Disclaimer:
- Dana yang terkumpul akan digunakan untuk bantuan usaha Pak Suparno dan juga untuk memenuhi kebutuhan Pak Suparno sekeluarga.
- Selain itu juga dana akan dipergunakan untuk program dan para penerima manfaat lainnya yang membutuhkan, di bawah pendampingan Program Yayasan Sinergi Kebaikan Ummat.
Bantuan Usaha untuk Pak Suparno, Penjual Tempe Satu Tangan
terkumpul dari target Rp 71.500.000