6 Desa Pelosok Menanti Bantuanmu
terkumpul dari target Rp 150.000.000
Rombongan yang satu ini suka keliling-keliling, tapi bukan sembarangan keliling. InsyaAllah, mereka keliling Indonesia sambil nabung pahala, aamiin.
Digawangi Mas Adhin Abdul Hakim, tim Jelajah Masjid Nusantara (JMN) blusukan hingga ke pelosok negeri buat bangun masjid yang rusak parah.
Alhamdulillah, di JMN season 6 ini, Mas Adhin punya Sobat-Sobat Masjid baru, yang membersamai cek ke lokasi langsung, hingga mengawal proses pembangunan masjidnya nanti. Siapa saja mereka?
- Arie Terperangah Lihat Masjid Miring di Tana Toraja. Arie Nugroho (aktor) mengisi waktu break syutingnya dengan nemenin Mas Adhin ke Masjid Al-Azis di pelosok Tana Toraja. Kondisi masjid kayu ini rusak parah hingga strukturnya miring, membuat jamaah waswas menggunakannya.
- Dimas Terenyuh Saksikan Warga Shalat Berdesakan di Rumah Kecil. Dimas Ramadhan (influencer travelling) sedih melihat warga Kampung Menra, Sinjai, hidup 57 tahun tanpa masjid. Mereka terpaksa shalat di rumah masing-masing, atau di rumah salah satu rumah warga.
- Shabella Tercengang Mendapati Mushola Koyak di Pulau Seribu Masjid. Shabella (influencer travelling) tercengang saat pertama kali melihat Mushola Jabal Nur di Pesirengan, pelosok Lombok Timur. Bangunan semi permanen ini hanya satu sisi saja yang tertutup dinding sempurna. Sisanya terbuka. Atap asbesnya pun sudah bolong dan beterbangan.
Sobat Masjid, selain tiga lokasi tadi, Mas Adhin juga akan mengawal pembangunan masjid di tiga lokasi lainnya.
- Seram Timur, Maluku. Di sini, Mas Adhin dan tim JMN menemukan satu masjid berdinding plastik terpal! Jamaah bercerita, sebetulnya mereka sudah memulai pembangunan Masjid Al Falah ini. Sayangnya, dana tak mencukup sehingga pembangunan mangkrak. Untuk mencegah air hujan masuk, para warga menutup dindingnya dengan plastik terpal besar.
- Ciawitali, Cianjur. Hati warga Ciawitali nestapa, karena masjid mereka yang sudah 11 tahun rusak, belum juga bisa direnovasi total. “Kalau hujan, air sampai menggenang ke dalam Masjid Al Kautsar ini,” kata Ketua RT. Jadinya, ada rasa waswas dan tidak nyaman saat shalat mereka bertepatan dengan cuaca ekstrem.
- Gununghalu, Bandung Barat. Masjid Nurul Zihad di Kampung Cipicung sudah 10 tahun rusak, tanpa ada tanda-tanda akan diperbaiki dalam waktu cepat. Masjid hanya terbuat dari bilik bambu, semakin lama semakin lapuk, membuat jamaah waswas kalau sampai ambruk.
Itulah enam lokasi yang terpilih untuk dibantu dalam JMN season 6 ini. JMN lahir dari keinginan menyebarkan kepedulian bersama akan pentingnya pemerataan masjid, agar tak ramai di perkotaan belaka.
Di pelosok, di mana ketimpangan ekonomi sangat terasa nyata, kebutuhan mewujudkan masjid, atau memperbaikinya, seringkali berlomba dengan kebutuhan hidup sehari-hari.
Oleh karena itu, kami mengundangmu untuk berkolaborasi mewujudkan sarana utama pemenuhan kebutuhan ibadah muslim pelosok, yaitu masjid kokoh.
Satu sedekahmu berarti besar dalam menyukseskan pembangunan masjid-masjid tadi. Jadi, jangan tunggu besok. Yuk, bangun 6 masjid pelosok sekarang!
6 Desa Pelosok Menanti Bantuanmu
terkumpul dari target Rp 150.000.000